Pramuka WJS Juara 1 & 3 LKBB Peta Galaksi TU se - Kwarda Banten


Winayajayasakti.org - Kamis, 26 Juli 2018 Regu Putri Mawar duri Emas mendapat juara 1 dalam lomba keterampilan baris berbaris se-Kwarda Banten, dan Regu Badak Cula Emas mendapat juara ke-3 pada perlombaan tersebut. 




Tim Putri Mendapat Juara 1 se-Kwarda Banten


Peta Galaksi adalah lomba kepramukaan yang diadakan oleh Pondok Pesantren Taajul Ulum, dalam rangka milad yang ke-1 Dasawarsa. Peta Galaksi dilaksanakan pada hari kamis tanggal 26 Juli 2018, bertempat diponpes Taajul Ulum, malangnengah Cimanuk-Pandeglang. Lomba ini terbagi menjadi 3 mata lomba yaitu lomba LKBB, Pioneerig dan Kaligrafi. Lomba tingkat provinsi ini diikuti oleh lebih dari 11 tim atau regu yang berasal dari berbagai sekolah, tetapi dalam rangka belajar, peserta didik Ponpes ini juga ikut dalam perlombaan. 





Kegiatan dimulai dari sekitar awal Juli, surat undangan datang ke Gugus Depan kami. Karena saat ini lomba pramuka di Kwarcab Pandeglang itu jarang apalagi ini kegiatan lomba pertama di tahun ajaran baru ini, maka kami putuskan untuk ikut dalam ajang Peta Galaksi. Lalu setelah mendapat restu dari Pembina dan Ka Mabigus, tim untuk lomba kami buat. 





Hari Kamis, 19 Juli 2018 sekitar jam 9 instruktur Pramuka kami yaitu Kak Ilham dan Kak Bayu berangkat untuk temu teknis perlombaan di Ponpes Taajul ulum. Pada saat temu teknis banyak sekolah yang tidak ikut hadir, dikarenakan kesibukan disekolah yaitu masih dalam masa pengenalan lngkungan sekolah (MPLS). Dari hasil temu teknis didapat kesimpulan Juri LKBB dari unsur TNI (Babinsa) dan menetapkan format penilaian perlombaan. 





Saat perlombaan kami berangkat dari sekolah sekitar jam 7.30 pagi dan sampai sana pas sekali upacara pembukaan akan dimulai. 




Kak Ilham, dan pimpinan Ponpes serta juri LKBB






Amanat Pembina Upacara





Suasana Upacara Pembukaan


Setelah Upacara, ada pengarahan dari Juri LKBB dan Pioneering. lalu tak lama kegiatan lomba LKBB dan pioneering dimulai secara bersamaan. Regu putri kami mendapat no urut tampil 5 dan Regu Putra mendapat no urut 7. Sedangkan tim Pioneering mendapat no urut 2. Penampilan LKBB tiap tim nya diberi waktu 10 menit, dimulai saat danton memasuki kotak danton dan selesai saat laporan kepada inspektur Perlombaan. Untuk Pioneering waktu yang diberikan adalah 2 jam dan bentuk pioneering bebas.




Tim LKBB Putri


Dari Perlombaan ini didapat hasil sebagai berikut :











0 Komentar